MY SUPER PARENT

  • 3
Sepasang laki-laki dan perempuan menikah dan kemudian melahirkan anak itu adalah hal yang biasa. Tapi menikah dan kemudian melahirkan 10 orang anak bisa dianggap merupakan suatu hal yang luar biasa pada akhir-akhir ini. Karena tidak semua orang tua mau dan mampu menanggung serta mengurus 10 orang anak pada zaman yang penuh tantangan seperti sekarang ini. Walaupun ada orang tua lain yang mempunyai 10 orang anak, tapi tidak semua orang tua berhasil mendidik kesepuluh anaknya dengan baik. Maka merupakan suatu hal yang lebih luar biasa sekiranya ada orang tua yang mampu melahirkan 10 orang anak kemudian berhasil pula mendidik mereka dengan baik. Di antara pasangan yang luar biasa itu adalah Ayah dan Bunda.


Bagi kami, anak-anaknya, Ayah dan Bunda dengan segala keterbatasannya telah berhasil mendidik kami dengan baik. Hasilnya, sebagai berikut adalah sebagian dari pencapaian kesepuluh anak mereka:
  1. Kandidat Ph.D dalam bidang manajemen pendidikan di Flinders University, Adelaide, Australia.
  2. Muballigh sekaligus pengusaha yang eksis di bidangnya sejak tahun 1997.
  3. Seorang istri dan ibu dari 6 orang anak yang mandiri sekaligus guru bahasa Inggris di salah satu Sekolah Menengah di Malaysia, salah satu negara persemakmuran Inggris.
  4. Hafizh Alqur'an 30 juz, da'i, pembantu imam dan muadzin di salah satu mesjid di Doha, Qatar.
  5. Seorang istri dari seorang suami yang luar biasa merangkap ibu dari 3 orang anak soleh dan solehah insya Allah.
  6. Seorang istri dari seorang da'i yang juga mudir di beberapa ma'had di Aceh. Pada waktu yang sama juga seorang dokter di New Hospital Dr. Zainoel Abidin, Banda Aceh. Kandidat master dalam bidang penyakit dalam.
  7. Hafizh Alqur'an 30 juz, mu'allim di Ma'had Tahfizh Negeri Pahang, salah satu institusi pendidikan tahfizh Alqur'an yang unggul di Malaysia.
  8. Hafizh Alqur'an 30 juz, imam di Masjid Baitul Makmur, Lampriet, Banda Aceh, sekaligus pengusaha perfume yang low profile tapi high profit, bi iznillah. :)
  9. Mahasiswa, asisten dosen di laboratorium kampus sekaligus aktivis kampus yang super sibuk.
  10. Hafizh Alqur'an 30 juz, kader da'i dan mujahid fi sabilillah, bi iznillah.
Kemarin, 12 Desember 2009, Ayah genap berusia 70 tahun. Tidak ada hadiah istimewa yang bisa saya persembahkan kepadanya selain doa. Semoga segala usaha dan jerih payahnya selama ini dinilai sebagai amal shalih oleh Allah dan dibalas dengan pahala yang berlipat ganda. Dan semoga setiap kebaikan yang kami, anak-anaknya, lakukan, pahalanya ikut mengalir kepada Ayah dan Bunda. Semoga Allah senantiasa merahmati, meridhai serta memberkati hidup mereka. Amin!

3 comments:

  1. salam juang, terharu sungguh membacanya... leh dianugerahkan tokoh ibu dan bapa mithali..

    ReplyDelete
  2. Salam juang juga! Sudah sepatutnya semua mak ayah menjadi insan yang istimewa di hati anak-anaknya.

    Mak ayah nta pun apa kurangnya? Mantap juga apa! Di antara buktinya yang ana tau, nta dan Abang Azhar. :)

    Akan datang, nta dan Abang Azhar juga akan jadi super parent insya Allah. :D

    ReplyDelete
  3. Saya turut mengucapkan takziah di atas berpulangnya Ayahanda Abu Safir pada 23 Okt 2011. Semoga Allah ta'ala mengampuni dosa-dosanya dan mencucuri rahmat-Nya ke atas beliau dan Ayahanda Abu Safir digolongkan sebagai hamba-Nya yang bertaqwa. Alfatihah! (Muhammad Subhan, Pensyarah Kanan UUM)

    ReplyDelete